Minggu, 08 Oktober 2017

Cara Membuat Tas Tali Kur

Tas Tali Kur

 – Akhir-akhir ini banyak orang yang mencari tas yang terbuat dari tali kur. Hal ini disebabkan tas yang terbuat dari tali kur unik sehingga anti mainstream. Banyak motif-motif unik dan lucu seperti motif tas tali kur bunga mawar, hello kitty, kerang, jagung dan motif tas tali kur lainnya.

Di artikel ini akan dibahas dengan lengkap tentang tas tali kur, mulai dai cara membuat tas tali kur, video pembuatan tas tali kur, beserta harga tas tali kur di pasaran. Artikel ini juga dilengkapi dengan gambar tas tali kur terbaru. Berikut pemaparan tentang tas tali kur.
Untuk kamu yang pertama kali mendengar tas tali kur mungkin merasa penasaran apa sih sebenarnya tas tali kur itu. Sebenarnya jika kamu pernah menjadi anggota Pramuka atau Paskibaraka pasti tidak awam lagi dengan tali kur, karena tali kur biasa dipakai sebagai tali komando yang dipakai oleh anggota Pramuka atau Paskibraka. Tidak hanya oleh anak-anak Paskibra atau Pramuka saja, tali kur juga dipakai di pakaian Polisi dan Tentara di Indonesia.
Dengan tangan kreatifnya orang Indonesia, ternyata tali kur bisa dimanfaatkan untuk dijadikan sebuah tas dengan motif yang beranekaragam. Banyak motif tas tali kur yang unik dan menarik untuk dimiliki sebagai koleksi tas unik.
Kelebihan dan Kekurangan Tas Tali Kur
Tas tali kur ternyata memiliki lumayan kuat dan awet. Jadi, kamu tidak perlu untuk khawatir apabila hendak membawa barang yang lumayan berat dengan tas tali kur ini. Kelebihannya selian kuat, tas tali kur juga motif dan warnanya beranekaragam. Makannya akhir-akhir ini banyak orang yang memburu tas tali kur untuk dijadikan koleksi tas.
Semua barang pastinya selain ada kelebihan ada kekurangannya. Nah kekurangan dari tas tali kur sendiri ialah di dalam pembuatan tasnya. Pembuatan tas dari tali kur memerlukan waktu yang lumayan lama, sebab kebanyakan dan hampir semua tas talu kur masih dibuat dengan manual atau dengan tangan. Untuk membuat tas dari tali kur harus memiliki keahlian dan ketelitian dalam proses pembuatannya. Sebab memang lumayan rumit membuatnya. Hal ini juga yang menyebabkan kenapa harga tas ini lumayan mahal.
Cara Membuat Tas Tali Kur
Berikut ini cara untuk membuat tas dari tali kur.
Sebelum membuat tas dari tali kur persiapkan terlebih dahulu bahan dan alat sebagai berikut:

1. Tali kur dengan warna sesuai selera
2. Gunting untuk memotong tali kur
3. Korek api untuk menyambung tali kur
4. Bahan-bahan yang dipakai di dalam tas
5. Resleting dengan ukuruan sesuai tas yang akan dibuat
6. Jarum dan benang untuk menyulam
                                                                                        
Itulah alat dan bahan membuat tas tali kur yang perlu kamu persiapkan. Selanjutnya berikut ini cara untuk membuat dasar dari tas tali kurnya.


Ambil 2 buah utas tali dengan panjang 2 meter. Ambil tengah tali masing-masing lalu lipat seperti gambar di bawah. Anggap tali memiliki nomor dimulai dengan dari yang paling kiri nomor 1, 2, 3, dan yang paling kanan nomor 4.

sittinaaja.blogspot.co.id
Tarik ke belakang tali nomor 4 seperti gambar di bawah.

sittinaaja.blogspot.co.id
Taruh tali nomor 1 di belakang nomor 4 seperti gambar di bawah.

sittinaaja.blogspot.co.id
Kunic dengan tali nomor 1, masukkan dari lubang depan seperti gambar di bawah.

sittinaaja.blogspot.co.id
Tarik tali nomor 1 lipat ke kiri, tali nomor 4 untuk pengunci lipat ke bagian kanan masukkan dari lubang belakang seperti gambar di bawah.

sittinaaja.blogspot.co.id
Maka jadilah satu kepala untuk dasar tas dari tali kur. Tarik dengan kuat seperti gamabr di bawah. Buat sebanyak mungkin sesuai kebutuhan, semakin besar tas yang akan kamu baut, maka semakin banyak pula kepala yang harus dibuat. Setiap pembuatan tas atau buat dompet perlu membuat dasar kepala dalam jumlah yang genpa supaya tas yang dibuat bisa seimbang kanan dan kirinya.

sittinaaja.blogspot.co.id



Untuk menyambung kepala menjadi satu, caranya seperti di atas, perbedaannya dua kepala yang dirangkai diambil dua utas tali kanan untuk satu kepala dan dua utas tali kiri untuk kepala yang lainnya.
Itulah cara untuk membuat dasar tas dari tali kur. Cukup mudah bukan, agar tas tali kurnya cantik kamu bisa membuatnya dengan model. Dalam bahasan artikel selanjutnya akan dibahas membut model.
Cara Membuat Model Tas dari Tali Kur
Setelah kamu sudah bisa membuat dasar dari tali kur, kali ini kamu perlu untuk belajar membuat modelnya supaya tas yang kamu buat ada motifnya yang menjadikan nilai tambah. Berikut ini cara untuk membuat model tas tali kur.
1. Rangkai terlebih dahulu kepala sesua dengan selera kamu, bisa langsung buat modelnya,
2. Ambil tali nomor 4 di kepala kiri dan nomor 1 di kepala kanan.

3. Lilitkan tali nomor 1 ke tali nomor 4. Lihat gambar di bawah. Tali nomor 4 dijadikan palang. Kemudia taik hingga rapat dan rapih.


4. Ulangi kembali tali nomor 1 tadi ke tali nomor 4                                

5. Rapihkan hingga rapat sampai seperti gambar di bawah.

6. Ambil tali nomor 3 di kepala bagian kanan lalu dijadikan palang. Lilitkan tali nomor 2 sebanyak 2 kali layaknya nomor 1 yang tali biru.

7. Kemudian lilitan tali abu-abu yang di bawah. Pindahkan ke kepala sebelah kanan. Ambil tali nomor 1 warna abu-abu untuk dijadikan palang. Lilitkan tali sebelumnya.

8. Lakukan itu terus menerus dan lilitan dengan berselang-seling dimana yang kanan untuk palangnya dan kiri untuk lilitan.

                                

Jika kamu merangkai talinya benar bentuknya akan seperti gambar di bawah ini. Terus buat hingga ukuran tas sesuai keinginan kamu.


Bagaimana? Sudah ada gambaran kan untuk membuat tas dari tali kur dengan model. Hal yang perlu kamu laukakn hanyalah mencoba urusan susah pasti semua hal yang dilakukan pertama kali pasti mengalami kesusahan. Supaya anda lebih jelas lagi dalam pemebuatan tas dari tali kurnya berikut video membuat tas dari tali kur.

Cara Membuat Bros Mudah dan Sederhana

Cara Membuat Bros


https://sebentarsaja.com/cara-membuat-bros/

 – Aksesoris selalu menjadi barang yang istimewa bagi setiap wanita. Baik itu pernak-pernik yang berukuran kecik hingga yang besar hingga peralatan pokok, semuanya banyak disukai oleh kaum hawa. Hal ini menjadi suatu kewajaran, menginggat wanita adalah makhluk tuhan yang selalu ingin tampil cantik dan sempurna.
Karena kecintaanya terhadap aksesoris ini, terkadang wanita tidak mempermasalahkan harga kerap kali dinomor duakan. Terkadang juga kaum wanita membeli aksesoris hampir setiap minggu, setiap bulan dan tentunya akan sangat menguras isi dompetmu.
Nah, untuk menghemat pengeluaran mingguan bahkan bulanan sebaiknya membuat aksesoris sendiri aja, misalnya bros. Bros ini juga bisa kamu gunakan untuk aksesoris Jilbab dan tentunya akan menambah kecantikan pada diri kamu.
Bahan dan Alat Cara Membuat Bros
  • Kain perca dari bahan katun.
  • Gunting, kalau bisa gunakan yang sedang jangan terlalu besar.
  • Jarum pentul, pilihlah jarum pentul yang sering digunakan untuk menjahit.
  • Jarum jahit.
  • Benang, gunakanlah benang sesuai wara keinginan kamu.
  • Kancing, pilihlah kancing yang benar-benar pas untuk bros dan sesuaikan dengan warna kain nya.
  • Peniti bros.
Cara Membuat Bros
1. Setelah itu kain perca tadi digunting dan dibentuk kotak, ukurannya kurang lebih 5 cm sebanyak 10 lembar.



2. Selanjutnya kain perca dilipat menjadi 2 membentuk segitiga, kemudia setiap sudut bawahnya dilipat ke atas, agar lebih jelas kamu bisa melihat tahapan-tahapan pada gambar di bawah ini  

 





3. Lalu lipatan kain perca tadi kamu tusuk dengan jarum pentul agar bentuknya tidak berubah.


4. Setelah itu kamu gunting lipatannya.

5. Selanjutnya kamu tusuk lipatan kain perca-nya, hingga terangkai 10 lipatan kain perca.



6. Lalu matikan ikatan benangnya hingga lipatan kain perca bertemu dengan lipatan perca terakhir yang telah dirangkai. So, jadi deh, tinggal kamu rapikan dan diberi kancing tengahnya dan jangan lupa tambahkan peniti bros di belakangnya.

7. Hasil dari brosnya.


Sejarah Farmasi



Sejarah farmasi dimulai ejak masa Hipocrates (460-370 SM) yang dikenal sebagai “Bapak Ilmu Kedokteran”, belum dikenal adanya profesi Farmasi. Saat itu seorang “Dokter” yang mendignosis penyakit, juga sekaligus merupakan seorang “Apoteker” yang menyiapkan obat. Semakin berkembangnya ilmu kesehatan masalah penyediaan obat semakin rumit, baik formula maupun cara pembuatannya, sehingga dibutuhkan adanya suatu keahlian tersendiri. Pada tahun 1240 M, Raja Jerman Frederick II memerintahkan pemisahan secara resmi antara Farmasi dan Kedokteran dalam dekritnya yang terkenal “Two Silices”. Dari sejarah ini, satu hal yang perlu digarisbawahi adalah akar ilmu farmasi dan ilmu kedokteran adalah sama.

Awal mula Kelahiran Ilmu Farmasi / Sejarah Farmasi

Farmasi (bahasa Inggris: pharmacy, bahasa Yunani: pharmacon, yang berarti : obat merupakan salah satu bidang profesional kesehatan yang merupakan kombinasi dari ilmu kesehatan dan ilmu kimia, yang mempunyai tanggung-jawab memastikan efektivitas dan keamanan penggunaan obat. Ruang lingkup dari praktik farmasi termasuk praktik farmasi tradisional seperti peracikan dan penyediaan sediaan obat, serta pelayanan farmasi modern yang berhubungan dengan layanan terhadap pasien (patient care) di antaranya layanan klinik, evaluasi efikasi dan keamanan penggunaan obat, dan penyediaan informasi obat. Kata farmasi berasal dari kata farma (pharma). Farma merupakan istilah yang dipakai pada tahun 1400 – 1600an.
  • Paracelsus (1541-1493 SM) berpendapat bahwa untuk membuat sediaan obat perlu pengetahuan kandungan zat aktifnya dan dia membuat obat dari bahan yang sudah diketahui zat aktifnya.
  • Hippocrates (459-370 SM) yang dikenal dengan “bapak kedokteran” dalam praktek pengobatannya telah menggunakan lebih dari 200 jenis tumbuhan atau biasa disebut obat herbal.
  • Claudius Galen (200-129 SM) menghubungkan penyembuhan penyakit dengan teori kerja obat yang merupakan bidang ilmu farmakologi.
  • Ibnu Sina (980-1037) telah menulis beberapa buku tentang metode pengumpulan dan penyimpanan tumbuhan obat serta cara pembuatan sediaan obat seperti pil, supositoria, sirup dan menggabungkan pengetahuan pengobatan dari berbagai negara yaitu Yunani, India, Persia, dan Arab untuk menghasilkan pengobatan yang lebih baik.
  • Johann Jakob Wepfer (1620-1695) berhasil melakukan verifikasi efek farmakologi dan toksikologi obat pada hewan percobaan, ia mengatakan :”I pondered at length, finally I resolved to clarify the matter by experiment”. Ia adalah orang pertama yang melakukan penelitian farmakologi dan toksikologi pada hewan percobaan. Percobaan pada hewan merupakan uji praklinik yang sampai sekarang merupakan persyaratan sebelum obat diuji–coba secara klinik pada manusia.
  • Institut Farmakologi pertama didirikan pada th 1847 oleh Rudolf Buchheim (1820-1879) di Universitas Dorpat (Estonia). Selanjutnya Oswald Schiedeberg (1838-1921) bersama dengan pakar disiplin ilmu lain menghasilkan konsep fundamental dalam kerja obat meliputi reseptor obat, hubungan struktur dengan aktivitas dan toksisitas selektif. Konsep tersebut juga diperkuat oleh T. Frazer (1852-1921) di Scotlandia, J. Langley (1852-1925) di Inggris dan P. Ehrlich (1854-1915) di Jerman.










Demikian beberapa ulasan sejarah farmasi Dunia barat yang semuanya berawal dari Hipocrates yang dikenal sebagai bapak kedokteran, jika dilihat secara mendalam maka ilmu kefarmasian dan ilmu kedokteran memiliki sumber yang sama sehingga diharapkan keilmuan ini dapat bekerja sama untuk mencapai efek terapi yang maksimal bagi pasien.

Inilah 15 Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dengan Biaya Murah dan Aman


Memiliki kulit cerah berseri adalah dambaan setiap orang, khususnya wanita. Kulit wajah yang cerah adalah cermin bahwa wajah mendapat perawatan yang baik. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan wajah yang putih dan cerah. Mulai dari perawatan secara tradisional hingga perawatan dengan menggunakan produk–produk kecantikan, seperti krim pemutih. 
Menggunakan krim pemutih wajah boleh-boleh saja, tapi pastikan terlebih dahulu bahwa krim tersebut memiliki sertifikat/ lisensi dari BPOM. Jika krim tersebut memang benar memiliki lisensi tersebut, anda bisa menggunakannya, karena krim tersebut sudah lolos uji tes dan aman untuk anda gunakan. 
Anda juga bisa menggunakan bahan–bahan alami untuk merawat wajah. Karena cara ini merupakan salah satu solusi mendapatkan kulit wajah yang putih dan cerah, dan jika digunakan secara tepat dan rutin maka hasil yang diperoleh bisa memuaskan dan tentunya tak perlu merogoh kocek terlalu dalam.
Berikut adalah cara memutihkan wajah menggunakan bahan-bahan alami :

1. Kulit jeruk

Tahukah anda bahwa kulit jeruk mengandung lebih banyak Vitamin C daripada daging buahnya. Vitamin C adalah antioksidan yang berperan penting dalam memperbaiki kerusakan kulit yang disebabkan oleh radikal bebas.
Vitamin C pada jeruk juga merupakan agen bleaching alami yang dapat menghilangkan kekusaman akibat terpapar sinar matahari.

Anda juga bisa menggunakan bahan–bahan alami untuk merawat wajah. Karena cara ini merupakan salah satu solusi mendapatkan kulit wajah yang putih dan cerah, dan jika digunakan secara tepat dan rutin maka hasil yang diperoleh bisa memuaskan dan tentunya tak perlu merogoh kocek terlalu dalaBerikut adalah cara memutihkan wajah menggunakan bahan-bahan alami :1. Kulit jeTahukah anda bahwa kulit jeruk mengandung lebih banyak Vitamin C daripada daging buahnya. Vitamin C adalah antioksidan yang berperan penting dalam memperbaiki kerusakan kulit yang disebabkan oleh radikal beba
  1. Keringkan kulit jeruk di bawah matahari selama beberapa hari sampai benar benar kering
  2. Haluskan kulit jeruk sampai menjadi bubuk
  3. Tambahkan air pada bubuk kulit jeruk dan aduk hingga menjadi pasta
  4. Oleskan pasta pada wajah dan diamkan selama 15 menit
  5. Bilas dengan air hangat
  6. Lakukan perawatan ini dua kali dalam seminggu

2. Lidah Buaya

Lidah buaya mengandung aloesin, suatu zat yang dapat menghambat pembentukan melanin yang menyebabkan kulit menjadi gelap. Itulah mengapa lidah buaya banyak ditemukan dalam produk – produk kecantikan.
  1. Kupas kulit lidah buaya dan pisahkan gelnya
  2. Oleskan gel lidah buaya langsung pada kulit wajah
  3. Diamkan selama kurang lebih 15 menit
  4. Bilas dengan air hangat dan keringkan
  5. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal lakukan perawatan ini dua kali sehari selama sebulan

3. Lemon

Lemon memiliki aroma segar yang disukai banyak orang. Vitamin C dan asam alpha hidroksi dalam lemon mampu menangkal radikal bebas penyebab kulit kusam.
Selain itu, lemon dikenal sebagai agen bleaching alami yang dapat mengangkat sel kulit mati dan menghilangkan kekusaman terutama yang disebabkan oleh sinar matahari. Untuk mendapatkan kulit wajah yang putih dan berseri, anda dapat menggunakan lemon dengan langkah-langkah berikut :
  1. Peraslah air lemon pada sebuah wadah
  2. Celupkan kapas pada air perasan lemon
  3. Oleskan kapas yang telah dibasahi pada wajah
  4. Diamkan selama 15 menit
  5. Bilas dengan air hangat
  6. Hindari mengoleskan lemon pada kulit yang terluka dan teriritasi

4. Yogurt

Yogurt merupakan bahan alami yang tidak diragukan lagi manfaatnya dalam hal merawat maupun mencerahkan kulit wajah anda. Vitamin B5 yang terkandung dalam yogurt bermanfaat menyamarkan bintik-bintik hitam akibat jerawat dan juga berperan dalam mencerahkan kulit wajah anda.
Tidak hanya itu, asam laktat dan kalsium yang terkandung dalam yogurt berperan penting dalam melembabkan kulit wajah anda dan menjaganya agar tetap sehat dan terawat.
  1. Tuangkan satu sendok makan yogurt ke dalam wadah
  2. Tambahkan sedikit madu dan susu
  3. Aduk hingga tercampur rata, lalu oleskan ke seluruh wajah
  4. Biarkan selama kurang lebih 20 menit, lalu bilas dengan air hangat

5. Pepaya

Pepaya kaya akan enzim papain yang dapat membantu regenerasi kulit. Vitamin A, C, dan E yang merupakan antioksidan dalam buah pepaya juga mampu menutrisi dan melembabkan kulit.
Pepaya merupakan tabir surya alami yang dapat menghambat pigmentasi kulit yang disebabkan oleh paparan sinar matahari. Pepaya dapat dikonsumsi secara langsung untuk mencerahkan kulit atau dibuat menjadi masker dengan langkah – langkah sebagai berikut :
  1. Bersihkan pepaya dan potong menjadi beberapa bagian
  2. Haluskan pepaya, lalu oleskan masker pada wajah
  3. Diamkan selama kurang lebih 15 menit
  4. Bilas dengan air hangat
  5. Perawatan ini bisa dilakukan 2 – 3 kali dalam seminggu

6. Madu

Madu adalah pelembab dan antibiotik alami kulit yang sekaligus dapat mencerahkan wajah dan mengangkat sel kulit mati. Madu juga dapat menghilangkan bekas jerawat dan tanda – tanda penuaan pada kulit.
  1. Ambil satu sendok makan madu
  2. Oleskan pada wajah dan diamkan selama 10 – 15 menit
  3. Bilas dengan air hangat
  4. Lakukan perawatan ini setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal

7. Ketimun

Ketimun memiliki banyak manfaat bagi kulit. Ketimun mengandung vitamin dan mineral penting yang dapat digunakan untuk mengatasi kekusaman kulit. Ketimun juga dapat menghambat pigmentasi kulit, menghilangkan bekas jerawat dan lingkar hitam disekitar wajah.
  1. Iris ketimun dan letakkan irisan ketimun langsung pada wajah
  2. Diamkan selama beberapa menit
  3. Bilas dengan air hangat dan keringkan
  4. Anda juga dapat membuat masker pencerah dari ketimun dengan memarut ketimun dan mencampurmya dengan madu
  5. Oleskan masker merata pada wajah dan diamkan selama 15 menit
  6. Bilas dengan air hangat dan keringkan
  7. Lakukan perawatan ini dua kali sehari untuk mendapatkan hasil yang maksimal

8. Cuka Apel

Banyak orang yang tidak tahan dengan aroma asam yang kuat dari cuka apel. Tapi siapa sangka asam yang terkandung dalam apel dapat membantu regenerasi kulit yang baru dan mengikis sel kulit mati.
Cuka apel juga dapat mengurangi minyak berlebih dan mengurangi peradangan pada kulit. Untuk mencerahkan kulit anda dapat membuat toner dari cuka apel dengan langka – langkah sebagai berikut :
  1. Campurkan 5 ml cuka apel dengan 95 ml air
  2. Celupkan kapas pada larutan tersebut
  3. Oleskan pada wajah dan diamkan selama 10 menit
  4. Bilas dengan air hangat
  5. Lakukan perawatan ini dua kali dalam seminggu

9. Masker Alpukat dan Madu

Alpukat mengandung banyak nutrisi yang dapat melindungi kulit dari radiasi sinar matahari. Selain itu, alpukat juga mampu melembabkan dan menghaluskan kulit.
Sementara madu adalah bahan alami lain yang sangat baik untuk kulit. Masker alpukat dan madu adalah salah satu kombinasi yang tepat untuk mendapatkan kulit putih dan cerah seperti yang anda idam-idamkan.
  1. Ambil daging alpukat menggunakan sendok, lalu masukkan ke wadah
  2. Haluskan daging buah alpukat dan campur dengan satu sendok makan madu atau perasan lemon (opsional)
  3. Oleskan merata pada wajah dan diamkan selama 15 menit
  4. Bilas dengan air hangat dan keringkan
  5. Lakukan perawatan ini 2 – 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal

10. Tomat

Tomat yang biasa kita temui di dapur ternyata berkhasiat untuk mencerahkan kulit wajah dan dapat pula digunakan untuk menghilangkan jerawat. Lycopene, senyawa antioksidan yang terkandung dalam tomat terbukti dapat menangkal radikal bebas dan melindungi kulit dari radiasi sinar matahari. Lycopene juga dapat menutrisi kulit dan membuatnya cerah berseri.
Untuk mendapatkan manfaatnya, anda dapat membuat masker dari tomat dan mengaplikasikannya pada wajah secara langsung.
  1. Haluskan tomat sampai menjadi bubur
  2. Oleskan langsung pada wajah dan diamkan selama 15 menit
  3. Bilas dengan air hangat kemudian keringkan

11. Kentang

Untuk urusan merawat dan memutihkan kulit wajah, anda bisa mengandalkan kentang. Antioksidan yang terkandung di dalamnya berperan penting dalam menyamarkan flek/ bintik hitam yang menyebabkan kulit wajah terlihat kusam.
Selain itu, kandungan lain yang terdapat pada kentang juga berperan sebagai pencerah wajah kusam yang diakibatkan oleh flek hitam maupun minyak berlebih.
  1. Siapkan 1 buah kentang berukuran sedang, lalu kupas kulitnya
  2. Rebus kentang hingga matang
  3. Potong kentang kecil-kecil, lalu masukkan ke dalam wadah
  4. Kemudian haluskan hingga menyerupai pasta
  5. Tambahkan 1 sendok makan susu
  6. Tambahkan minyak zaitun (opsional)
  7. Aduk hingga tercampur rata, lalu aplikasikan langsung pada wajah anda
  8. Biarkan selama kurang lebih 15 menit, lalu bilas dengan air hangat

12. Susu

Seperti yang anda tahu bahwa susu mempunyai jutaan manfaat, tak terkecuali dalam bidang kecantikan. Vitamin D yang terkandung dalam susu berfungsi meningkatkan produksi kolagen dan menyamarkan kerutan pada wajah anda.
Sementara vitamin B6 yang terkandung di dalam susu berperan merawat dan menjaga kulit wajah anda agar tetap lembab dan sehat.
  1. Tuangkan 2 sendok makan susu ke dalam wadah
  2. Tambahkan 1 sendok makan madu, lalu aduk hingga tercampur rata
  3. Oleskan ke seluruh wajah anda dan biarkan selama 10 menitan
  4. Bilas dan keringkan wajah anda menggunakan handuk yang lembut dan bersih

13. Bengkoang

Bengkoang mengandung vitamin C dan B1 yang dapat membantu memutihkan dan mencerahkan kulit. Oleh sebab itu, banyak produk pemutih kulit di pasaran yang menggunakan bengkoang sebagai bahan utama.
  1. Kupas kulit bengkoang dan cuci bersih
  2. Parut atau haluskan bengkoang dengan cara diblender
  3. Peras atau saring sarinya
  4. Biarkan selama beberapa jam hingga terbentuk endapan
  5. Gunakan endapan yang terbentuk sebagai masker dengan mengoleskannya langsung pada wajah
  6. Diamkan selama 15 menit atau sampai mengering
  7. Bilas dengan air dingin dan keringkan
  8. Lakukan perawatan ini dua kali dalam seminggu

14. Teh Hijau

Teh hijau mengandung antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas penyebab kulit kusam. Teh hijau juga dapat mempercepat regenerasi kulit dan mengangkat sel kulit mati.
  1. Rendam daun teh hijau dalam air panas selama 5 – 10 menit
  2. Celupkan kapas pada larutan teh hijau dan oleskan pada wajah
  3. Jika menggunakan teh celup, rendam kantong teh selama 3 – 5 menit
  4. Tiriskan kantong teh dan langsung gosokkan dengan lembut pada wajah
Jika anda memiliki bubuk teh hijau, anda dapat melakukan langkah berikut :
  1. Buat pasta dengan mencampurkan 1 sendok bubuk daun teh hijau dengan 1 sendok air
  2. Oleskan pasta pada area wajah
  3. Pijat wajah dengan arah memutar selama 2 – 3 menit

15. Beras

Asam ferulic dan allantoin yang terkandung dalam beras mampu melindungi kulit dari kerusakan sekaligus mencerahkannya. Ketika anda mencuci beras, jangan buang airnya. Tuang air beras pada sebuah wadah dan biarkan mengendap. Endapan yang terbentuk dari air cucian beras dapat digunakan sebagai masker wajah.
  1. Campur 4 sendok makan beras dengan air dingin pada sebuah wadah
  2. Kocok wadah tersebut sampai airnya berwarna putih
  3. Celupkan kapas pada air beras tersebut
  4. Oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 – 30 menit
  5. Basuh wajah dengan air dingin dan keringkan
 Selain menggunakan bahan – bahan alami yang telah disebutkan diatas, lakukan tips berikut agar diperoleh hasil yang maksimal.

1. Rajin membersihkan wajah

Kunci dari kulit cerah adalah perawatan rutin dan menjaga kebersihan wajah. Sel kulit mati yang menumpuk pada wajah dapat menyebabkan kulit terlihat kusam. Lakukan peeling 2 – 3 kali dalam seminggu untuk mengangkat sel kulit mati.

2. Gunakan pelembab

Jangan lupa untuk menggunakan pelembab wajah, karena kulit yang lembab dan sehat mampu mencegah terbentuknya timbunan sel kulit mati. Selain itu, menggunakan pelembab wajah secara teratur juga dapat menghambat tanda – tanda penuaan pada kulit.

3. Jangan sering terpapar sinar matahari

Paparan sinar matahari langsung dapat membahayakan kulit. Sinar ultraviolet dapat memicu terbentuknya melanin yang merupakan penyebab kulit menjadi gelap. Tidak hanya itu, sinar matahari diantara pukul 11 hingga pukul 2 siang juga dapat menimbulkan masalah kulit yang serius seperti kanker kulit. Selalu gunakan tabir surya atau sunblock ketika beraktifitas di luar ruangan.

4. Konsumsi air putih yang cukup

Perlu anda ketahui bahwa air putih adalah salah satu faktor yang dapat merawat kecantikan kulit. Rajin meminum air putih 8 gelas sehari dapat membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh dan membuat kulit terlihat lebih sehat dan segar.

5. Istirahat cukup dan kurangi begadang

Tubuh memerlukan sedikitnya 7 – 8 jam sehari untuk beristirahat dan mengembalikan fungsinya secara maksimal. Hindari tidur terlalu malam atau begadang karena dapat mengacaukan sistem dalam tubuh yang berakibat pada kulit kusam.

6. Hindari Stres

Stres adalah salah satu faktor penyebab kulit kusam. Jika anda terlalu sibuk bekerja tidak ada salahnya untuk sejenak melakukan refreshing dan melancarkan kembali peredaran darah anda. Peredaran darah yang lancar dapat membuat kulit terlihat lebih cerah berseri.

7. Rajin berolahraga secara teratur

Rutin melakukan aktifitas fisik terutama olahraga dapat membantu peredaran oksigen ke seluruh tubuh terutama pada kulit. Lakukan olahraga ringan seperti jogging atau bejalan kaki dipagi hari selama 15 menit sehari atau minimal 3 kali dalam seminggu.

8. Hindari penggunaan bleaching dari bahan kimia

Bleaching atau pengelupasan kulit memang efektif untuk mencerahkan wajah secara cepat, akan tetapi amonia dan bahan kimia lain yang terkandung didalamnya dapat merusak kulit dan menyebabkan kanker. Tidak hanya itu, penggunaan bleaching yang berlebihan justru akan membuat kulit menjadi lebih gelap dari sebelumnya.
Bleaching yang terbuat dari bahan alami akan membuat kulit kita menjadi cerah tanpa efek samping meskipun diperlukan waktu dan usaha untuk mendapatkannya.
Demikian cara memutihkan wajah menggunakan bahan-bahan alami yang terbukti ampuh apabila dilakukan secara rutin dan tekun. Bahan alami yang digunakan minim efek samping sehingga aman digunakan sehari – hari. Selamat mencoba!